Notification

×

Diduga 'Amburadul', Kejari Medan Diminta Cegah Kerugian Negara di Proyek Rehabitasi Jalan Karya Dalam dan Jalan Guru Sinumba

Senin, 05 Agustus 2024 WIB Last Updated 2024-08-05T13:46:13Z
dailysatu.id - Kejari Medan diminta selidiki dugaan amburadulnya Proyek Rehabilitasi Jalan Karya Dalam Medan Barat dan Jalan Guru Sinumba Medan Helvetia yang baru saja dikerjakan dalam beberapa minggu lalu.

Pengurus Lembaga Peduli dan Pemantau Pembangunan Hafifuddin kepada wartawan, Senin (5/8/2024) mengaku, dugaan amburadulnya Proyek Rehabilitasi Jalan Karya Dalam dan Jalan Guru Sinumba secara kasat mata.

“Secara kasat mata terlihat, kasar nya permukaan hormix, pinggiran jalan rusak, terlihat kurang pemadatan dan aspal hotmix yang beberapa sisi amat tipis. Sebaiknya, Kejari selidiki ini dan rekomendasikan pencegahan agar Dinas Bina Marga dan Bina Kontruksi (BMBK) Medan tak membayar ke kontraktor pelaksana sebelum diperbaiki sebagaimana kontrak kerja,” tegas Hafifuddin.

Permintaan penyelidikan Kejari Medan ini bukan tanpa alasan, Hafifuddin mengaku, KPA, PPK dan PPTk di Dinas BMBK Medan maupun pejabat disana terkesan tak memperhatika mutu kerja rekanan mereka hingga dikhawatirkan jika bukan penegak hukum yang turun maka potensi kerugian negara akan terjadi.

“Sebaiknya Kejari Medan yang menyelidiki, jika memang tak sesuai bestek nya maka rekomendasikan agar pekerjaan Proyek Rehabilitasi Jalan Karya Dalam Medan Barat dan Jalan Guru Sinumba Medan Helvetia tak di bayar dan kontraktornya di black list,” pungkasnya.

Pantauan wartawan, Proyek Rehabilitasi Jalan Karya Dalam dan Jalan Guru Sinumba dikerjakan seminggu lalu terlihat permukaan yang kasar. Selain itu di beberapa sisi terlihat jelas ketebalan hotmix yang tipis dan beberapa sisi pinggir terlihat rusak. Tak tampak plank proyek di lokasi.

Beberapa masyarakat sekitar proyek, Senin (5/8/2024) mengaku, pengaspalan Jalan Karya Dalam dan Jalan Guru Sinumba dikerjakan beberapa hari lalu. “Baru beberapa hari lalu dikerjakan bang. Memang macam asal asalan aja hasil nya,” kata warga ini.
Kepala Dinas BMBK Medan melalui Sekretaris Willy Irawan, Minggu (4/8/2024) mengaku, akan mengkonfirmasi Proyek Rehabilitasi Jalan Karya Dalam dan Jalan Guru Sinumba ke Kepala Bidang terkait. “Aku confirmasi ke kepala bidangnya ya perihal pekerjaanny. Makasih bang,” jawabnya singkat via Pesan Whats App nya.

Belum diperoleh keterangan Kepala Bidang Jalan Dinas BMBK Medan Yulius Ares dan Kepala Inspektorat Pemko Medan Sulaiman. Kedua pejabat ini belum merespon konfirmasi yang dilayangkan media, Minggu (4/8/2024). (ds/rel).